Deretan Makanan Enak Untuk Penderita Diabetes
Bagi Anda penderita diabetes, tidak semua makanan untuk diabetes itu baik, sebaiknya Anda lebih selektif dalam memilih makanan untuk dikonsumsi setiap harinya, agar kadar gula darah dalam diri Anda stabil.
Makanan Manis yang Baik Untuk Penderita Diabetes
Bagi Anda penderita diabetes yang ingin makan manis dan enak, Anda tidak perlu khawatir, karena ada beberapa pilihan makanan yang dapat dicicipi oleh penderita diabetes tanpa membuat efek samping seperti peningkatan kadar gula dalam diri Anda. Nah, berikut ini adalah daftar lis beberapa makanan yang bisa Anda makan untuk penderita diabetes tanpa memikirkan efek sampingnya.
1. Buah-buahan
Walaupun manis, tetapi buah yang manis alami termasuk makanan yang aman. saat Anda makan buah-buahan Anda bisa mengkreasikan buah tersebut bersama salad atau smoothies. Agar lebih aman, pilihlah buah dengan indeks glikenik yang rendah, karena semakin rendah nilai glikenik makanan, semakin lambat makanan tersebut diproses menjadi glukosa.
2. Granol
Pernah mendengar nama makanan ini? Iya, granol adalah makanan dengan paduan antara kacang-kacangan, oat hingga buah-buahan kering. Kalau Anda baru pertama kali makan jenis makanan ini, sebaiknya siapkan yogurt agar lebih nikmat.
3. Yogurt rendah lemak
Yogurt rendah lemak ini adalah sumber kalsium dan protein yang baik untuk tubuh seseorang. yogurt ini bisa dijadikan sebagai cemilan dan sekaligus sebagai penunda lapar. Bahkan yogurt rendah lemak sendiri bisa mencegah penyakit diabetes type 2. Kalau Anda tertarik dengan yogurt ini Anda bisa langganan catering ditempat yang sudah terpercaya dan bersertifikat.
4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan adalah makanan untuk diabetes yang sangat baik. Kalau Anda tinggal di negara Amerika, mungkin Anda akan sangat disarankan untuk mengonsumsi jenis makanan yang satu ini. Tidak lain adalah karena kandungan protein, mineral hingga serat yang tinggi di dalam makanan tersebut.
5. Biskuit Gandum
Bagi penderita diabetes, Anda juga bisa mengonsumsi biskuit tetapi biskuitnya berbahan dasar gandum. Hal ini berdasarkan penelitian yang menunjukkan bahwa gandum merupakan bahan makanan yang kaya akan serat alami. Selain bersahabat untuk penderita diabetes, biskuit gandum juga cocok untuk penderita penyakit jantung.
Tidak ada komentar